- Back to Home »
- Fakta Unik , Just Info »
- Mau Bebas dari Penyakit Maag? Baca 7 Penyebab Maag Ini
Posted by : Ahmad Halim P
5 Nov 2011
Jika pernah sakit maag, maag akan mudah kambuh jika kita telat makan. Penyakit yang susah disembuhkan secara totoal ini datang secara tiba-tiba kayak si tikus.
Jangan pernah anggap sepele dengan membiasakan diri minum obat. Kalo gitu terus, sembuhnya kapan dong? Ayo baca hal-hal berikut yang bisa menuntaskan permasalahan maag kamu.
Intinya, kamu harus tau dulu apa penyebab maag. Sakit maag timbul karena lambung mengalami peradangan. Gejalanya bisa muncul rasa asam di mulut, dan tiba-tiba bersendawa (gelegek-an). Maag bukan hanya karena suka telat makan, tapi juga ada beberapa faktor seperti:
Serangan bakteri
Bakteri bernama helicobacter pylori ini biasanya masuk ke saluran pencernaan melalui makanan. Biasanya nih, makanan itu pengolahannya tak bersih. Gunakan perangkat makan/masak yang bersih dan cuci bersih segala jenis bahan makanan.
Minum obat sembarangan
Obat-obatan yang amu beli di luaran sih boleh-boleh saja untuk diminum. Tapi, jangan mengonsumsi obat tersebut sembarangan. Baca aturan pakai dan dosis yang diijinkan. Lapisan lambung bisa terjadi iritasi akibat pemakaian obat yang sembarangan. Baca juga indikasi jika terjadi alergi atau dampak negatif gara-gara minum obat tersebut.
Pola makan amburadul
Makan tak teratur sudah seringkali dijadikan alasan oleh pengidap maag. Saat sibuk, kita sering menunda makan. Padahal lambung tak bisa diajak kompromi. Lambung selalu mengeluarkan asam yang berfungsi untuk membunuh kuman berlebih sekaligus membantu mencerna makanan. Kalau perut kosong, asam lambung yang dikeluarkan terus-terusan ini bikin sakit yang dinamai maag.
Tips pertolongan pertama saat maag menyerang:
- Makan walau sedikit. Kue atau nasi dua sendok lebih baik daripada tidak sama sekali.
- Minum obat yang tepat, bila perlu minum obat maag yang bisa diminum sebelum makan.
- Minum air putih. Hindari susu karena mengandung asam yang bisa bikin maag tambah parah.
Antibiotik jangan keseringan
Kuman dalam lambung tak semuanya merugikan. Karena itu, kalau antibiotik diminum secara berlebihan, kuman positif bisa mati juga. Kuman baik mati lantas berakibat berkembangnya jamur yang bikin sakit maag.
Karna stres
Saat sedang stres, produksi asam lambung bisa meningkat. Pernah mengalami mual atau maag saat sedang gugup? Nah ini dia penyebabnya.
Makan asam
Ada yang tahan makan pedas. Tapi alangkah baiknya untuk menghindari makanan yang asam, berlemak dan pedas. Sesekali sih tak apa ya. Lebih baik pilih-pilih makanan daripada sakit.
Minum minuman beralkohol
Dinding lambung bisa terkikis akibat sifat kimiawi yang terdapat pada lambung. Selain merusak lambung, alkohol juga bisa merusak hati, empedu dan ginjal kita.
Setelah mengetahui penyebab di atas, hindari semuanya ya. Atur pola makan yang benar. Yuk biasakan diri untuk menyembuhkan maag dan mencegahnya datang kembali. Cintai lambungmu dari sekarang!